Para Anak Mantan Presiden Kumpul di Ultah Didit Hediprasetyo


JAKARTA- Presiden Prabowo Subianto menghadiri perayaan ulang tahun (ultah) putranya, Didit Hediprasetyo, dalam sebuah acara yang berlangsung dengan penuh kehangatan dan kesederhanaan yang diikuti anak-anak hingga menantu dari presiden RI terdahulu, Sabtu (22/3) malam.

Dalam unggahan akun resmi Instagram Annisa Pohan di Jakarta, Minggu, acara ini turut dihadiri oleh ibunda Didit, Titiek Soeharto, serta kerabat terdekat dan beberapa sahabat.

"Tentang tadi malam, kami berbagi beberapa hal yang tidak banyak orang ketahui memahami," demikian keterangan foto yang diunggah akun Instagram @anissayudhoyono.

Sementara itu, dalam unggahan Instagram @yennywahid, ia mengungkapkan kekagumannya terhadap Didit sebagai sosok yang rendah hati meskipun telah sukses membawa nama Indonesia ke panggung mode dunia.

"Dia tidak pernah mau menonjolkan diri, namun karya-karyanya mendunia. Mulai dari penyanyi Amerika sampai Ibu Negara Prancis pernah menggunakan gaun karyanya," tulis Yenny Wahid.

Ia juga menambahkan bahwa perayaan ulang tahun Didit berlangsung sederhana namun penuh makna, hanya dihadiri oleh keluarga terdekat serta anak-anak yatim piatu.

"Selamat ulang tahun adikku sayang. Semoga kamu makin sukses dalam mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia," katanya menambahkan.

Selain Presiden Prabowo, mereka yang hadir ialah Wakil Presiden Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Puan Maharani, Guruh Soekarnoputra, Pinka Hapsari, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Annisa Pohan, serta Siti Rubi Aliya Rajasa. Selain itu hadir pula Yenny Wahid dan Ilham Habibie.

Ada beberapa jajaran di Kabinet Merah Putih yang turut tampak dalam momen itu, di antaranya Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana, Wamendikti Stella Christie. Juga ada Gusti Bhre Mangkunegara X yang ikut meramaikan momen tersebut. I tar

COMMENTS

$type=three$va=0$count=6$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=1$author=0

Nama

EKBIS,2308,FEED,691,FOKUS,1569,INTERNASIONAL,4522,IPTEK,2376,LIFESTYLE,1756,NASIONAL,5693,OLAHRAGA,1668,OPINI,258,POLITIK,1,PROMOTE,28,RAGAM,6067,RELIGI,217,
ltr
item
Beningnews: Para Anak Mantan Presiden Kumpul di Ultah Didit Hediprasetyo
Para Anak Mantan Presiden Kumpul di Ultah Didit Hediprasetyo
https://lh3.googleusercontent.com/-bKVeLBV9t30/Z-B6Ia54qQI/AAAAAAABOo8/h9TM-3100cECySsPH6drysgZxaUXS4nWACNcBGAsYHQ/s1600/IMG_1742764561839.jpg
https://lh3.googleusercontent.com/-bKVeLBV9t30/Z-B6Ia54qQI/AAAAAAABOo8/h9TM-3100cECySsPH6drysgZxaUXS4nWACNcBGAsYHQ/s72-c/IMG_1742764561839.jpg
Beningnews
https://www.beningnews.com/2025/03/para-anak-mantan-presiden-kumpul-di.html
https://www.beningnews.com/
https://www.beningnews.com/
https://www.beningnews.com/2025/03/para-anak-mantan-presiden-kumpul-di.html
true
1371413016624131716
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy