Kejagung Bakal Usulkan Pemecatan Jaksa Jovi Andrea Terdakwa Kasus Pencemaran Nama Baik

Jaksa Jovi Andrea, Terdakwa Kasus Pencemaran Nama Baik
JAKARTA- Kejaksaan Agung (Kejagung) bakal mengusulkan pemecatan terhadap Jaksa Fungsional Kejari Tapanuli Selatan, Jovi Andrea Bachtiar, yang jadi terdakwa kasus pencemaran nama baik.

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Harli Siregar menyebut usulan tersebut dipertimbangkan lantaran Jovi secara akumulatif juga pernah tidak bekerja tanpa alasan selama 29 hari.

Ia menjelaskan pelanggaran disiplin yang dilakukan Jovi sudah cukup untuk menjatuhkan sanksi pemecatan dengan hormat tanpa permintaan sendiri.

"Saat ini sedang diusulkan untuk pemberhentian dengan hormat tanpa permintaan sendiri, karena itu sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 94 Tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil," kata Harli dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat (15/11).

"Dia juga tidak pernah masuk 29 kali secara akumulasi. Karena ketidakhadiran 29 kali itu, berdasarkan Pasal 15, Pasal 4, di PP tersebut dia bisa diberhentikan," imbuhnya.

Harli mengatakan saat ini Jovi juga telah diberhentikan sementara selama proses hukum kasus dugaan pencemaran nama baik masih berproses.

"Karena dia sudah menjadi status tersangka menurut peraturan yang berlaku bahwa ya dia diberhentikan sementara," jelasnya.

Sebelumnya, Kejagung menyatakan tidak ada unsur kriminalisasi dalam penetapan tersangka Jovi Andrea pada kasus pencemaran nama baik.

⁠"Kejaksaan tidak pernah melakukan kriminalisasi terhadap pegawainya, melainkan yang bersangkutan sendiri yang mengkriminalisasi dirinya karena perbuatannya," ujar Harli.

Harli menjelaskan kasus ini bermula dari unggahan Jovi yang menuding jaksa Nella Marissa telah menggunakan mobil dinas Kajari Tapanuli Selatan untuk berhubungan badan dengan pacar.

Namun, tudingan tersebut tidak terbukti dan hanya rekayasa atau akal-akalan dari Jovi untuk meraih dukungan publik.

"Perbuatan ini bersifat personal antara yang bersangkutan dengan korban dan tidak terkait dengan institusi tetapi oleh yang bersangkutan menggunakan isu soal mobil dinas Kajari," jelasnya. I cnn



COMMENTS

$type=three$va=0$count=6$cate=0$snippet=hide$rm=0$comment=0$date=1$author=0

Nama

INTERNASIONAL,3, NASIONAL,1,EKBIS,2312,FEED,691,FOKUS,1582,INTERNASIONAL,4534,IPTEK,2383,LIFESTYLE,1762,NASIONAL,5709,OLAHRAGA,1672,OPINI,261,POLITIK,1,PROMOTE,28,RAGAM,6079,RELIGI,218,
ltr
item
Beningnews: Kejagung Bakal Usulkan Pemecatan Jaksa Jovi Andrea Terdakwa Kasus Pencemaran Nama Baik
Kejagung Bakal Usulkan Pemecatan Jaksa Jovi Andrea Terdakwa Kasus Pencemaran Nama Baik
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj3EIO10HESe6eGsLhJSqZSyYpqu4v-ZqDzBCkCZEpvCeonZkwx_on4LTkHBbtcgrbbfxuBxEQpkGc5AzF2ihciE90dWiFNGhw-qmttpCGQsC06R9PW3U90Wk1m7wfIhWjjWaPRQi9TU1gRJdYZVYTldMsbWiGA3G8JQX63dkt_w95D_ySoNopA1dNO7eQ/w640-h408/IMG_20241114_064526.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj3EIO10HESe6eGsLhJSqZSyYpqu4v-ZqDzBCkCZEpvCeonZkwx_on4LTkHBbtcgrbbfxuBxEQpkGc5AzF2ihciE90dWiFNGhw-qmttpCGQsC06R9PW3U90Wk1m7wfIhWjjWaPRQi9TU1gRJdYZVYTldMsbWiGA3G8JQX63dkt_w95D_ySoNopA1dNO7eQ/s72-w640-c-h408/IMG_20241114_064526.jpg
Beningnews
https://www.beningnews.com/2024/11/kejagung-bakal-usulkan-pemecatan-jaksa.html
https://www.beningnews.com/
https://www.beningnews.com/
https://www.beningnews.com/2024/11/kejagung-bakal-usulkan-pemecatan-jaksa.html
true
1371413016624131716
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy